Semua ayat Al Qur'an pasti bermakna penting untuk kita orang beriman. Meski demikian, tidak semua ayat dapat dengan mudah lancar kita baca, gampang diingat atau dipahami. Ada yang mudah dicerna, ada yang memerlukan penjelasan mendalam, mengikuti tafsir ulama. Di antara itu semua, rasanya, ada yang kita mudah teringat, tersentuh, atau boleh dikatakan tertarik dengan ayat tertentu. Seharusnya semua harus menyentuh dan menarik, namun karena keterbatasan dan kebodohan kita, maka muncullah kesan ada ayat yang 'favorit' yang masing-masing orang dapat berbeda.
Saat remaja, penulis tertarik pembacaan ayat 'fa alhamaha fujuuraha wataqwaaha' bahwa manusia itu diberikan potensi untuk dapat berlaku baik maupun untuk berperilaku buruk. Disampaikan pula bahwa beruntunglah orang yang membersihkan dirinya 'qad aflaha manzakkaaha' serta merugilah orang yang mengotori dirinya'waqad khaaba man dassaaha'. Konsep potensi, kebebasan memilih dan tuntunan Tuhan itu memahamkan kami. Pengajian untuk kami anak-anak remaja di serambi masjid pada sore ba'da Ashar, atau yang sehabis tarawih, pada bulan Ramadhan terkenang selalu.
Pada waktu kuliah, penulis berteman dekat dengan seorang kakak tingkat. Kebetulan ia berasal satu daerah dengan penulis. Lebih senang lagi karena ia lulusan pondok terkenal, yakni Ponpes Modern Gontor Ponorogo. Ia seakan menjadi saudara di perantauan. Penulis menjadi juniornya juga di organisasi mahasiswa, baik di intra maupun ekstra universitas. Pernah pula kami bekerja 'sambilan di sela kuliah' bersama. Kami dekat sekali sehingga perkataannya ada yang mengesankan saya bahwa Allah mungkin saja memberi rejeki dari arah tak disangka-sangka, 'wayarzuqhu min haytsu laayahtasib.' Makna ayat itu yang penulis otak-atik untuk membuat nama anak pertama, yang 'baru' lahir pada tahun ke tujuh setelah pernikahan.
Di antaranya bersama Mas Senior itu pula, ada kelompok studi mahasiswa, yang penulis ikuti. Kami pernah mengundang tokoh budayawan nasional, penyair, penulis, aktivis sosial, yang ternama (bahkan hingga kini, red ) yaitu Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun. Penulis yang saat itu baru semester 2, sekedar ikut-ikutan dalam kepanitiaan. Pada hari H pelaksanaan, di antaranya penulis ditugaskan menjemput Bapak Pembantu Rektor 3 di Kantor Pusat Lantai 3. Ruang beliau tidak jauh sekali dari Auditorium, penulis menjemput dan mengawal hingga masuk ruang, yang lalu didampingi panitia lainnya. Entahlah, agak grogi ketika itu tetapi tetap berusaha pedhe sebagai kader aktivis he he he.
Mas Senior menjadi pembawa acara. Keren sekali ia yang memang tinggi, atletis, karena hobby main basket, tampan, fasih Bahasa Inggris dan Bahasa Arab, serta terlatih "kithaabah' pidato saat di Pondok Gontor. Ia klop mengantarkan acara yang menampilkan suami artis Novia Kolopaking tersebut yang kebetulan juga pernah mengenyam 'nyantri' di Gontor. Kala itu Cak Nun sudah sering jadi headline pemberitaan media. Tokoh kelahiran Jombang yang kebetulan adik dari Pembantu Dekan 2 di fakultas kami itu membawakan tema Islam di Antara Budaya Barat dan Timur, lebih kurang demikian yang penulis ingat.
Gaya orasi dan isi ceramah ayah Noe Letto itu menyegarkan pikiran, mencerahkan hati, menarik, sebagaimana ceramah beliau hingga kini. Penulis amat terkesan penampilan penyair yang fenomenal mementaskan teaterikalisasi karyanya Puisi Lautan Jilbab tersebut. Saat itu, Cak Nun sempat membacakan ayat yang 'favorit' sering dibacanya, bahkan dapat kita ketahui hingga bertahun-tahun berikutnya.
Ayat 35 QS. An Nuur, ayat cahaya di atas cahaya, dibacanya dengan memikat, serasa semua hadirin terhipnotis. Penampilannya adalah sebagai seorang dramawan yang menghayati betul apa yang diucapkannya. Ia tidak sekedar berakting tetapi ia benar-benar mengekspresikan dirinya sebagai hamba Allah. Audiens pun terhanyut menyimak ayat itu. Barangkali berlebihan, penulis juga menyaksikannya seakan ada tata cahaya yang menyorotnya, padahal tidak. Ma sya Allah.Wallaahu a.lam.
"Allah (pemberi) cahaya (pada) langit dan bumi. Perumpamaan cahaya-Nya seperti sebuah lubang (pada dinding) yang tidak tembus yang di dalamnya ada pelita besar. Pelita itu di dalam tabung kaca (dan) tabung kaca itu bagaikan bintang (yang berkilauan seperti) mutiara, yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang diberkahi, (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak di timur dan tidak pula di barat, yang minyaknya (saja) hampir-hampir menerangi walaupun tidak disebtuh api. Cahaya di atas cahaya (berlapis-lapis). Allah memberi petunjuk menuju cahaya-Nya kepada orang yang dikehendaki. Allah membuat perumpamaan-perumpamaan bagi manusia. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu. (TQS. An Nuur:35)
_______
Lamongan, 5 Ramadhan 1446 H. / 5 Maret 2025
Tidak ada komentar:
Posting Komentar